PT Gag Nikel Gelar Pengobatan Gratis di Kota Waisai

PT Gag Nikel, salah satu perusahaan yang bergerak pada exploitasi tambang nikel di Pulau Gag, Distrik Waigeo Barat Kepulauan, Kabupaten Raja Ampat mengadakan pengobatan massal secara gratis di Kota Waisai, Ibukota Kabupaten Raja Ampat, Sabtu (29/2/2020).

Kegiatan yang dipusatkan di Pantai Waisai Torang Cinta dan diawali senam sehat bersama ini dihadiri ratusan masyarakat Kota Waisai, sejumlah pejabat dan pimpinan PT. Gag Nikel.

Manager Legal Permit, GoVrel CSR dan GA PT Gag Nikel,  Dr. Mustajir SH, MH selaku Ketua Panitia Penyelenggara melaporkan kegiatan pengobatan massal secara gratis tersebut berupa pemeriksaan dan pengecekan kesehatan bagi masyarakat.

Sebagai implementasi Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat oleh PT Gag Nikel di Kabupaten Raja Ampat.

“PT Gag Nikel beroperasi sejak tahun 2017 di Kabupaten . Raja Ampat, dan sejak saat itu perusahaan terus berusaha memberi kembali kepada masyarakat baik dalam kesehatan maupun pendidikan,”ujarnya.

Mustajir mengakui kegiatan seperti ini sering dilaksanakan di Kampung Gag, tempat dimana beroperasinya PT Gag Nikel.

Dirinya menjelaskan dalam kegiatan kali ini, target pasien adalah 500 orang dan telah disediakan obat obatan serta 10 dokter spesialis.  

Selain itu juga disediakan partisipasi pelayanan kesehatan emergency untuk pasien dari luar pulau yang perlu dirujuk.

“Diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas ini karena seluruh pelayanan diberikan secara gratis,” harapnya.

Hal senada juga disampaikan Direktur Gag Nikel, Niki Setiaji. Ia menjelaskan kegiatan ini rutin dilaksanakan dan menjadi tanggung jawab sosial di wilayah operasi PT Gag Nikel.

“Ini pertama kali kegiatan CSR dilaksanakan di Waisai dan di wilayah lainnya sudah dilaksanakan. Diharapkan kegiatan ini dapat secara berkala secara berkesinambungan,” ujar Niki Setiaji.

Terkait kegiatan itu, Pemerintah Kabupaten Raja Ampat memberikan apreasi atas apa yang dilakukan PT Gag Nikel bagi masyarakat Kota Waisai, sebagai ibukota Kabupaten Raja Ampat.

Terimakasih kepada PT Gag Nikel dan seluruh dokter atau tenaga medis lainnya yang telah membantu mendukung terselenggaranya kegiatan ini.

“Diharapkan kegiatan ini dapat dimanfaatkan sebaik baiknya agar terjadi peningkatan taraf kesehatan masyarakat,” ujar Asisten III Setda Raja Ampat, Yulianus Mambraku. (Petrus Rabu/MC Kab.Raja Ampat/toeb)

Sumber : infopublik.id